Skip to content

Nilai pendekatan umum untuk rantai pasok yang etis

Peran utama inisiatif asosiasi industri dan multipemangku kepentingan adalah menyatukan perusahaan sebidang dan pemangku kepentingan lainnya untuk menentukan tujuan bersama dan meningkatkan rantai pasok yang etis di tingkat sektoral. Namun, hal yang mungkin menjadi tantangan dan menyita waktu adalah menyepakati tujuan umum dan sistem penerapannya. Acuan terpercaya seperti Kerangka Akuntabilitas memberikan fondasi untuk memulai proses tersebut.

Dengan mengikuti Kerangka Akuntabilitas, inisiatif asosiasi industri dan multipemangku kepentingan dapat mempercepat proses penyusunan kebijakan serta menyegerakan pemecahan masalah dan penerapannya. Dengan cara ini kelompok tersebut tidak perlu “menyusun dari awal” dan melanjutkan dengan keyakinan bahwa panduan yang sudah ada akan diakui sebagai praktik terbaik yang dapat diterapkan.

Selain itu, berbagai inisiatif ini diuntungkan dengan posisi Kerangka Akuntabilitas sebagai “payung” bersama untuk penetapan tujuan, penerapan, dan monitoring rantai pasok yang etis. Dengan menggunakan Kerangka Akuntabilitas, inisiatif ini dapat menghasilkan pendekatan yang sejalan dengan ekspektasi pemangku kepentingan sekaligus sesuai dengan beragam alat penerapan dan sistem monitoring terkemuka.

Cara menggunakan Kerangka Akuntabilitas

Inisiatif industri dan multipemangku kepentingan dapat mengaplikasikan Kerangka Akuntabilitas di setiap tahap pekerjaannya, termasuk hal-hal berikut.

  • Memandu penetapan kebijakan, standar, dan definisi tingkat sektor.
  • Menyelaraskan tindakan penerapan utama dengan praktik terbaik global.
  • Mengembangkan metrik, Indikator Kerja Utama (IKU), dan proses pelaporan yang selaras dengan Kerangka Akuntabilitas dan dengan sistem pelaporan dan pengungkapan.
  • Merancang inisiatif tingkat industri dan sektor untuk membantu mendorong kemajuan di seluruh rantai pasok dengan melakukan penyesuaian terhadap pendekatan hulu ke hilir dari Kerangka Akuntabilitas.

Memulai

Inisiatif industri dan multipemangku kepentingan yang berminat menggunakan Kerangka Akuntabilitas ini dapat:

Scroll to top