Agar target rantai pasok dapat diwujudkan menjadi praktik nyata, perusahaan harus mengaplikasikan beragam target ini dalam semua tahap produksi, pengadaan, dan keputusan bisnis lainnya. Sistem pengelolaan internal membantu memastikan bahwa perusahaan telah melaksanakan pengawasan, memiliki kapasitas, dan menjalankan proses dalam melakukannya.
Perusahaan Anda dapat menggunakan Prinsip Inti 4 dan panduan terkait guna membentuk sistem pengelolaan yang akan mendukung pelaksanaan target Anda. Sistem pengelolaan ini meliputi akuntabilitas jajaran atas perusahaan, pengembangan kapasitas, dan standar operasional prosedur yang digunakan perusahaan Anda sebagai panduan dalam melaksanakan dan mencapai target rantai pasok di seluruh perusahaan.
Alat penilaian mandiri AFi
- Gunakan alat penilaian mandiri AFi
- Gunakan tab ‘Establish systems’ untuk menilai perusahaan Anda berdasarkan ranah tindakan ini